Koloborasi kata yang memang terdengar tidak asing kerjasama ataupun interaksi dalam berbagai konteks. Renai_chuu yang saat ini sedang berkembang mengajak koloborasi terutama di Komunitas Jejeapangan.

Mengulas Apa itu Renai_chuu

Industri kreatif yang memanfaatkan perkembangan komunitas dan mengajak untuk koloborasi berupa merchandise untuk Komunitas Jejepangan. Kerjasama yang dilakukan Renai_chuu kalangan illustarator, Fotografer, videografer, Cosplayer, model, dan lainnya yang berperan didalamnya.

Apa yang dikerjakan Renai_chuu

Renai_chuu memberikan kesempatan kepada cosplayers di Indonesia untuk membuat & menjual merchandise resmi milik mereka sendiri, tanpa mereka harus mengeluarkan dana sedikitpun.

Renai_chuu akan membantu mereka dari tahap pengembangan merchandise mereka, sampai merchandise tersebut mulai di pasarkan ke umum.

Seluruh tahap ini akan Renai_chuu kerjakan untuk kolaborasi merchandise bersama Cosplayer, tanpa cosplayer tersebut harus mengeluarkan biaya sepeserpun

Baca Juga : Mengenal Perkembangan Renai_chuu di Industri Kreatif

Rencana Renai_chuu tahun 2024

Rencana yang akan dijalani di bulan Januari dan Februari, Renai_chuu berencana untuk memperbanyak kolaborasi merchandise produk dan menjadi variasi penjualan tersendiri. Mereka akan meningkatkan Kolaborasi dengan cosplayer di luar Jakarta (Jawa), serta rencana pencarian bakat untuk individu dengan potensi dalam komunitas Jepang.

Rencana dari Renai_chuu akan membuat Community event dimana untuk mendukung perkembangan komunitas Fotografer dan Videografer dalam lingkup komunitas Jejepangan, maka dari itu Renai_chuu bekerjasama dengan beberapa Cosplayer tanah air, komunitas fotografer Jejepangan, & juga Media Jejepangan dan ingin membuat ruang untuk berintraksi, menyalurkan kreatifitas, dan menghasilkan kreasi mereka.

Melalui event ini kami berharap komunitas cosplayer, fotografer, dan videografer dapat berkumpul pada satu tempat untuk menyalurkan hobi / kreatifitas / kreasi mereka didukung dengan peralatan yang baik untuk menghasilkan hasil yang maksimal dari kreasi mereka.

“Menyiapkan wadah yang baik, dan memberikan kesempatan untuk mengembangkan potensi seluruh Individu untuk berkembang lebih lagi” ujar Daud

Untuk lokasi acara masih belum resmi diumumkan.

Event ini apa terbuka untuk Umum?

Ini adalah event yang terbuka untuk publik, difokuskan kepada Cosplayer, fotografer, & videografer komunitas Jejepangan.

Konsep dari Event ini adalah agar fotografer dan videografer dari komunitas Jejepangan dapat datang ke Studio yang telah kami pilih, dan ikut serta untuk melakukan foto session / video session bebas secara GRATIS terhadap subjek utamanya adalah model / cosplayer yang telah kami undang untuk hadir. Untuk mendukung hasil dari kreasi mereka, kami akan menyediakan tempat yang memadai, fasilitas yang memadai, dan juga peralatan yang memadai untuk mendukung kegiatan fotoshoot / videoshoot mereka.

Dari sini kami berharap setiap fotografer / videografer yang hadir dapat memiliki kesempatan untuk berkembang dan berkreasi lebih lagi.

Rencana Acara

  • 10.00am- 11:30am, Venue Preparation, Model Preparation, Invitation ONLY private photo session
  • 12pm – 1:50pm, Batch 1 (2 models) Photoshoot session + Sponsor product Knowledge & Demo
  • 2pm – 3:50pm, Batch 2 (2 models) Photoshoot session + Sponsor product Demo Batch 3 (2 models)
  • 4pm – 5:50pm, Photoshoot session + Sponsor product Demo
  • 6pm – 6:50pm, Batch 1, 2, 3 (all models) Sponsor Photoshoot session
  • 7pm – 8:00pm, Event closing + Venue clearing

Model yang Bekerja Sama dengan Renai_chuu yang akan Hadir

Model Cosplayer yang akan diundang dalam event community ini salah satunya marorelatte, nia.evelyne, keihrenn, ira. Namun selain mereka masih ada rencana ada dua lagi model yang akan diundang oleh Renai_chuu.

Untuk sumber info : Daud Putra  (+62) 877 4437 1075